Review Buku Anak Hewan Termahal | Seri Petualangan Air


Review Buku Anak Hewan Termahal - Selamat malam! Sudah membaca buku apa hari ini teman? Seri Petualangan Air, berjudul 'Hewan Termahal', berhasil saya tamatkan malam ini. Soalnya buku anak Hewan Termahal, hanya 28 halaman. Jadi bacanya cepet eheheh ...

buku anak balita buku anak islami buku anak pdf buku anak-anak sd buku anak tk buku anak-anak tk jenis buku anak buku anak online


Cerita buku ini ditulis oleh Nur Ayati, dan diterbitkan oleh Elex Media Komputindo, salah satu penerbit besar di Indonesia. Premisnya sendiri kisah pengalaman Nino, menyelam di bawah air dan bertemu dengan kerang.

Detail Buku Anak Hewan Termahal



Judul                :  Hewan Termahal
Penulis             : Nur Ayati
Penerbit          : Elex Media Komputindo
Tanggal Rilis   : 03 Juli 2013
Media Baca     : Gramedia Digital
Jumlah Halaman : 28 Halaman


Sinopsis Hewan Termahal



"Klap! Cangkang hewan ini langsung tertutup ketika tersentuh. Cangkangnya sangat keras. Untuk membuka cangkangnya, harus menggunakan batu. Ketika terbuka, maka sebutir mutiara akan terlihat di dalamnya. Hei, hewan apa ini, ya? Baca dan simak seri petualangan air ini dan kalian akan menemukan jawabannya. Kalian pun akan mengetahui keunikan lain dari hewan ini.
Mari, kita berpetualang bersaama Nino!"

Persahabatan Nino dengan Kerang yang Menghasilkan Mutiara



Nino gemar berenang, ia suka menyelam ke dasar lautan. Ia mengamati di sekeliling, keadaan dasar laut tampak tenang. Nino memerhatikan sebuah batu yang terlihat menganga, batu yang aneh. Ia mendekati dan mencoba mencari tahu batu apakah itu, dan ternyata batu tersebut seketika menutup.

"Waow, batu yang aneh!" ucap Nino penasaran.

"Hei, teman. Aku bukan batu. Aku binatang laut. Namaku kerang. Tadi kau menyentuh cangkangku," ucap kerang memperkenalkan diri kepada Nino.

"Oh, begitu. Maaf, ya?"

buku anak balita buku anak islami buku anak pdf buku anak-anak sd buku anak tk buku anak-anak tk jenis buku anak buku anak online


Dari dasar laut inilah Nino mengenal kerang. Binatang laut yang memiliki dua buah cangkang. Cangkang yang berguna unuk melindungi tubuh kerang, karena kerang tidak memiliki tulang.

Cangkang kerang, bisa menutup dan membuka sesuai dengan kebutuhan. Cangkang akan membuka kalau sedang mencari makan, dia akan tertutup ketika ia makan. Banyak makanan akan masuk dalam cangkang ketika cangkang terbuka.

Kerang dan Nino terlibat percakapan seru, mereka saling mengenalkan keunikan masing-masing. Kerang juga menerangkan kalau cangkangnya mengandung, zat keras bernama Kalsium Karbonat dan ia bisa menghasilkan mutiara yang sangat mahal harganya.

"Itu artinya kamu hewan paling mahal di laut ini. Hebat!" Kata Nino dengan terpesona.

Penggambaran proses kerang bisa menghasilkan mutiara, juga digambarkan dalam buku ini. Seru, dan menambah pengetahuan bagi yang membacanya. Apalagi untuk anak-anak yang sedang memelajari, hewan yang ada di dalam laut.

Selain itu hidup kerang juga bisa terancam. Kerang menjadi buruan berang-berang laut. Mereka makan kerang, dan suka berenang terentang. Berang-berang akan memukul kerang dengan batu, begitulah ia memangsa kerang yang istimewa tersebut. Nah, apakah kerang laut yang sedang bercakap-cakap dengan Nino akan tertangkap berang-berang? Rasa penasaran kamu akan terjawab, dalam kisah Hewan Termahal, seri petualangan air.

buku anak balita buku anak islami buku anak pdf buku anak-anak sd buku anak tk buku anak-anak tk jenis buku anak buku anak online


Pelajaran Yang Dapat Dipetik Dari Buku Anak Hewan Termahal, Beberapa Di Antaranya Adalah :



  • Anak akan belajar mencintai hewan yang ada di dalam laut. Seperti Nino yang suka dengan kerang.
  • Anak akan belajar mengenal hewan laut, ada apa saja.
  • Anak juga akan belajar mengenai mutiara yang dihasilkan oleh kerang. Bagaimana prosesnya sehingga bisa berhasil
  • Anak juga akan mengetahui, siapa yang suka memangsa kerang.
  • Anak akan belajar, bagaimana manusia bersahabat dengan hewan laut dan hikmah yang lainnya.


Jadi selamat membaca buku anak Hewan Termahal, dampingi anak-anak membaca agar ceriatnya semakin seru. Kamu juga bisa membaca keras, dan berpura-pura jadi kerang atau sebagai Nino. Seru kan? Happy reading.

Baca juga : 

Review Buku Anak Aku Bisa Makan Sendiri | Buku Pertamaku Seri Anak Mandiri


Postingan Terkait

7 komentar:

  1. Jadi penasaran liat kerang penghasil mutiara aslinya, di penangkaran lombok bisa liat budidayanya ga ya.

    Aku durung moco bukune ki. Tak download sik ah. :D

    BalasHapus
  2. Dunia bawah laut m3mang menyenangkan ya untuk ditelusuri. Aku belum baca ini

    BalasHapus
  3. saya suka banget dengan dunia laut kak, termasuk baca bukunya apalagi kalau bukunya dikemas buat anak-anak gitu pasti lebih imaginatif dan kreatif dari sisi desainnya, jadi pengen beliin buat keponakan

    BalasHapus
  4. Cerita hewan bawah laut emang seru ya,anak aku juga suka banget sama buku tentang hewan-hewan laut begini.

    BalasHapus
  5. Dunia animalia bawah laut emang menyenangkan buat dipelajari, aku ngajar biologi aja paling seneng kalo lagi bahas ini soalnya seru beraneka warna

    BalasHapus
  6. i always love underwater world indeed! Apalagi aku suka banget diviiing mba

    BalasHapus
  7. ini aku yang jadi pengen baca mba. aku suka baca buku tentang laut, tapi takut kalo ke laut beneran huhu

    BalasHapus

Cari Blog Ini

Member BPN

Member BPN

@nyipedesouvenir


KEB

Gandjel Rel

Komunitas Blogger Kendal
Seedbacklink